Advertisement

Demi Keamanan, Suzuki Rogoh Kocek dalam untuk Program Recall

Yudi Supriyanto
Kamis, 20 Desember 2018 - 19:30 WIB
Mediani Dyah Natalia
Demi Keamanan, Suzuki Rogoh Kocek dalam untuk Program Recall Model berdiri di samping mobil Suzuki New Carry Pick-Up di Jakarta beberapa waktu lalu. - Bisnis Indonesia/Endang Muchtar

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—PT Suzuki Indomobil Sales mengeluarkan biaya yang besar selama mengadakan program product quality update atau recall untuk New Carry Pick Up dan Carry Real Van yang diproduksi pada Maret—Oktober 2018.

Head of Service 4W, 2W & Marine PT SIS Riecky Patrayudha mengatakan perusahaan mengeluarkan total biaya cukup besar untuk program tersebut karena terdapat biaya seperti jasa tenaga kerja, logistik, pengecekan, selain suku cadang. Menurutnya, harga suku cadang produk update terhadap new Carry Pick Up dan Carry Real Van tidak mahal, yakni hanya Rp52.000. “Kami mengeluarkan cukup besar, tetapi kami pastikan itu semuanya untuk safety,” kata Riecky di Jakarta, Rabu (19/12/2018).

Advertisement

Dia mengatakan pihaknya tidak akan berhenti melakukan pemanggilan sampai 100%. Akan tetapi, secara internal perusahaan memiliki target yang harus tercapai oleh dealer dalam enam bulan.

Menurutnya, masing-masing dealer memiliki target yang berbeda-beda terkait dengan perbaikan produk tersebut karena setiap daerah memiliki volume penjualan yang berbeda-beda antara satu dengan yang lainnya.

Untuk diketahui, total unit yang terdampak pada program recall perusahaan, yakni 19.926 unit. Adapun pemeriksaan yang dilakukan terhadap high speed gear shift shaft atau selektor pemindah gigi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Ototekno | 2 weeks ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Hasil Milan vs Inter Skor 1-2: Nerazzurri Juara Liga Italia 2023/2024, Pertandingan Panas Diwarnai 3 Kartu Merah

Sepakbola
| Selasa, 23 April 2024, 04:57 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement