Advertisement

PENJUALAN MOBIL : Mobil SUV Kuasai Pasar Eropa

Redaksi Solopos
Jum'at, 05 Februari 2016 - 04:35 WIB
Jumali
PENJUALAN MOBIL : Mobil SUV Kuasai Pasar Eropa Toyota Land Cruiser Prado 2015 (newcrossoversuv2015.com)

Advertisement

Penjualan mobil SUV di Eropa mengalami peningkatan yang cukup drastis

 

Advertisement

Harianjogja.com, LONDON — Tidak hanya di Indonesia, mobil Sport Utility Vehicle juga tengah booming di Eropa. Bahkan untuk pertama kalinya, penjualan mobil baru di Eropa dikuasai mobil SUV.

Penjualan mobil SUV sepanjang tahun 2015 lalu naik 24 persen menjadi 3,2 juta unit di seluruh Eropa. Komposisi mobil SUV terhadap seluruh jenis mobil naik dari 19,8 persen menjadi 22,5 persen pada 2015.

Mobil SUV sudah mengalahkan mobil-mobil tradisional Eropa seperti mobil subcompact dan compact. Demikian hasil analisis JATO Dynamics yang tertuang dalam siaran pers, Kamis (4/2/2016).

Jika mengacu soal merek, merek Nissan memimpin penjualan SUV dengan perolehan 376.000 unit atau dengan pangsa pasar 11,8 persen. Nissan mendapatkan berkah dari SUV Qashqai. Renault juga jadi populer berkat Kadjar.

Sementara jika melihat per negara, Portugal merupakan negara dengan pecinta SUV terbanyak. Di negeri Cristian Ronaldo tersebut, pertumbuhan SUV naik 50 persen, Inggris 24 persen.
Di sisi lain, tak secemerlang SUV, mobil-mobil MPV dan saloon besar justru mulai kehilangan taji mereka di Eropa. Penjualan mobil ini mengalami penurunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Terlalu Lama Libur, Van Gastel Khawatir Pemain PSIM Jogja Beresiko Cedera

Sepakbola
| Rabu, 02 Juli 2025, 08:37 WIB

Advertisement

alt

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah

Wisata
| Senin, 30 Juni 2025, 06:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement