Advertisement

Soal Pembatasan Impor Mobil Mewah, McLaren Ajukan Permintaan Ini

Yudi Supriyanto
Sabtu, 08 September 2018 - 04:30 WIB
Mediani Dyah Natalia
Soal Pembatasan Impor Mobil Mewah, McLaren Ajukan Permintaan Ini McLaren720s - Twitter/autodevot

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—McLaren Jakarta meminta pemerintah bersikap bijaksana, menyusul keputusan pembatasan terhadap impor mobil berkubikasi di atas 3.000 cc.

CEO McLaren Jakarta Irmawan Poedjoadi menuturkan, impor mobil mewah secara utuh hanya sekitar 0,03% dari total impor mobil di dalam negeri. Oleh karena itu, lanjutya seharusnya pemerintah lebih bersikap bijaksana terkait dengan pembatasan impor CBU mobil di atas 3.000 cc.

Advertisement

“Kami impor sedikit, satu tahun paling enggak sampai 100 mobil. Jadi, seharusnya pemerintah lebih bersikap bijaksana,” kata Irmawan kepada Jaringan Informasi Bisnis Indonesia (JIBI), Rabu (5/9/2018).

Dia menilai, struktur impor yang paling besar bukan berasal dari mobil mewah. Menurutnya, banyak barang impor yang jauh lebih besar dibandingkan dengan kendaraan roda empat mewah – salah satunya adalah impor minyak.

Oleh karena itu, dia berharap pemerintah bisa melihat lebih jeli lagi terkait dengan pembatasan impor CBU terhadap kendaraan-kendaraan mewah.

Menurutnya, mobil-mobil impor dengan ukuran kubikasi mesin di atas 3.000 cc dikenai pajak yang besar oleh pemerintah dibandingkan dengan pajak kendaraan lainnya, 2/3 dari harga kendaraan tersebut adalah pajak.

Kondisi tersebut, lanjutnya berarti pajak yang dibayarkan ke pemerintah besar. Tidak hanya itu, lanjutnya para pelaku usaha kendaraan mewah juga merupakan pengusaha yang memiliki pegawai dan ingin meningkatkan perekonomian di dalam negeri.

“Saya setuju mengurangi impor, cuma jangan ditekankan mobil mewah menghabis-habiskan devisa. Justru, dari orang yang mampu membeli super car itu harganya [2/3 untuk] membayar pajak. Pajak lebih besar,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Hasil Dewa United vs Persita: Skor 4-1, Egy Maulana Vikri Sumbang 1 Gol

Sepakbola
| Kamis, 28 Maret 2024, 07:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement